JUAL TANAMAN HIAS HARGA Rp 1.000,-

1. Andong Merah



Andong merah mempunyai nama ilmiah Cordyline fruticosa. Nampaknya klasifikasi tanaman ini cukup ruwet sehingga ia mempunyai begitu banyak nama ilmiah lain. Sinonim nama ilmiah ini adalah Convallaria fruticosaAsparagus terminalisAletris chinensisDracaena ferrea, Cordyline terminalisDracaena terminalis, dan Terminalis fructicosa. Tumbuhan ini sempat dianggap sebagai anggota Liliaceae (jenis bakung), sebelumnya juga masuk ke dalam kelompok Dracaena, atau Laxmanniaceae, atau Agaveceae, tetapi sekarang ia telah dimasukkan ke dalam kelompok Asparagaceae. Genus Cordyline sendiri terdiri dari paling tidak 15 spesies, dengan bentuk yang cukup bervariasi.

Karena tanaman ini tersebar luas mulai Asia Tenggara, Melanesia, Australia, Kepulauan di Samudera Hindia, hingga Polinesia, maka ia mempunyai banyak sekali nama atau sebuatan. Nama lain cabbage palm, good luck plant, ti plant, sabang, jijuang, mak pu mak mia, dracena, bloddracena, hanjuang, daun dasi, kayu urip, handwang, endong, linjuwang, bakjuang, renjuang, laklak, sawang, anjiluwang, anderuwang, litik, idahan, ti kouka, ai buru, dan cana la india.


Tanaman andong adalah tanaman bahan obat yang sering digunakan sebagai pembatas lahan, sawah atau kebun, tanaman hias, tanaman untuk kuburan. Tetapi ternyata, tahukah anda bahwa manfaat tanaman andong sebagai obat berbagai penyakit ternyata sangat banyak.

Ciri-Ciri Tanaman Berkhasiat Obat: Andong Merah (Cordyline fruticosa)

Tumbuhan andong merah (Cordyline fruticosa) ini mudah dipelihara karena sangat tahan terhadap kekeringan, hidup mulai dataran rendah hingga ketinggian 1900 meter di atas permukaan laut. Termasuk tumbuhan monokotil. Menilik potensi manfaat andong sebagai tanaman obat yang cukup beragam, maka tidak salahnya menanam tanaman cantik ini di sekitar rumah anda. Khasiat daun andong bagi kesehatan memang sudah diketahui oleh beragam suku bangsa sejak lama. Oleh karena itu, tanaman ini sengaja dibudidayakan di banyak tempat. Jika anda tertarik, perkembangbiakan tanaman andong sangat mudah. Perbanyakan tanaman dapat dilakukan dengan melakukan stek batang, atau dapat pula dengan memisahkan tunas yang tumbuh di bagian pangkal batang tanaman di bawah tanah.

2. TANAMAN HIAS ERPAH

Erpah

Erpah membantu dalam proses buang air besar karena mengandung banyak serat. Makanan berserat ini membantu dalam pencernaan yang bermanfaat untuk menyembuhkan kanker usus besar, diabetes, kolesterol serta untuk menurunkan berat badan.
Selain pencernaan makanan, erpah membantu meningkatkan fungsi ginjal dan membersihkan darah setelah melahirkan. Mengkonsumsi erpah dalam bentuk sayuran meningkatkan fungsi ginjal. Daun erpah mengandung protein yang membantu mengurangi kadar insulin dalam darah dan erpah juga melepaskan hormon yang membantu menurunkan rasa lapar.

3.  TANAMAN HIAS AIRIS BUNGA KUNING



  • Familia : Iridaceae
  • Nama Latin: Iris Tectorum
  • Nama Daerah: Bunga Iris
  • Nama asing: Japanese iri, yuan wui
  • Sifat kimiawi dan efek farmaklogis: Memiliki rasa yang pahit dan sedikit pedas, netral dan bersifat diuretik dan antiinflamasi.
  • Memiliki kandungan kimia seperti asam miristat, tanin, amilum, iron, iridin dan resin.
  • Bagian tanaman yang digunakan adalah daun, akar dan seluruh bagian lainnya.
  • Bunga iris merupakan tanaman herba berbunga dengan akar rimpang yang pendek.
  • Seludang bunga berbentuk lanset sepanjang 5 – 8 cm, tangkai bunga berukuran 3- 25 cm dan bunga yang dihasilkan biasanya lebih dari satu, 2 bunga bahkan lebih.
  • Bentuk daunnya lanset, memanjang dan ujungnya runcing, berukuran 25 – 40 cm. Lebar daun 1,5 – 3 cm. Warna daun eksotik, yaitu hijau kebiruan.
  • Bunga memiliki taju tenda yang berbentuk bulat telur, tepinya keriting, bagian terluar dengan pangkal berwana ungu pucat dan bergaris ungu. 3 bagian paling luar berukuran lebih pendek, berkuku, berwarna ungu, dan agak berbentuk seperti talang.
  • Bakal buahnya berbentuk segitiga, spul, dengan buah kotak memanjang. Cabang tangkai putik ditempeli kepala sari. Mempunyai benang sari sepanjang 2,5 cm yang berhadapan dengan taju luar.
MANFAAT TANAMAN HIAS AIRIS

  1. Pemakaian Luar
  • Bisul, digigit ular/serangga, radang kulit bernanah
    Cara pemakaian: Cuci akar rimpang iris secukupnya, tumbuk atau haluskan rimpang tersebut hingga bertekstur seperti bubur. Setelah halus, tempelkan pada area kulit yang sakit.
  • Radang tenggorokan (pharyngitis)
    Cara pemakaian: Akar rimpang iris dibersihkan kemudia di blender dengan menambahkannya sedikit air. Gunakan airnya untuk berkumur-kumur.
  • Gusi bengkak
    Cara pemakaian: Blender akar rimpang iris sebanyak 15 gram. Tambahkan sedikit air lalu tempelkan pada gusi yang sakit atau bengkak.
  • Sembelit
    Cara pemakaian: Giling akar rimpang iris secukupnya, kemudian tempelkan pada perut terutama pada bagian pusar.


2. Pemakaian Dalam
  • Pembengkakan ginjal dan sembelit
    Cara pemakaian: Rebus 15 gram akar rimpang iris dengan air 500 cc hingga tersisa setengahnya. Saring lalu minum air hasil saringanya selagi masih hangat.
  • Gusi bengkak
    Cara pemakaian: Rebus 9 gram akar rimpang iris dengan air 400 cc. Rebus hingga tersis 200 cc. Setelah itu saring dan minumlah dalam keadaan hangat.
  • Hepatitis
    Cara pemakaian: Gunakan 6 gram akar rimpang iris yang telah dikeringkan dan 20 gram temulawak. Rebus kedua bahan tersebut ke dalam 400 cc air bersih. Setelah tersisa setengahnya, saring dan minumlah dalam keadaan hangat.
  • Gangguan pencernaan (dispepsia)
    Cara pemakaian: Tumbuk 3 gram akar rimpang iris yang telah dikeringkan hingga halus, setelah halus, rebus hingga matang menggunakan air 200 cc. Kemudian dinginkan dan minum airnya.
  • Perut kembung (meteorismus), mual
    Cara pemakaian: Seduh 3 gram rimpang iris kering yang telah dihaluskan kedalam air 200 cc. Setelah mendidih, dinginkan dan minum airnya.
  • Radang tenggorokan
    Cara pemakaian: Siapkan 3 – 9 gram akar rimpang iris yang telah dikeringkan dan 70 gram lidah buaya yang telah dikupas kulitnya. Rebus kedua bahan tersebut menggunakan 400 cc air. Rebus hingga mendidih dan menyisakan setengah airnya. Saring dan minumlah airnya dalam keadaan hangat.
  • Luka pukul
    Cara pemakaian: Akar rimpang iris sebanyak 10 gram ditumbuk hingga halus. Tambahkan air matang sebanyak 200 cc. Setelah itu, saringlah dan minum airnya selagi dalam keadaan hangat.
  • Keseleo
    Cara pemakaian: Akar rimpang iris yang kering sebanyak 3-9 gram diseduh dengan menggunakan air hangat. Setelah itu saring dan minum airnya.

NO JENIS TANAMAN HARGA SERIBU HARGA
1 Andong coklat  Rp        1,000.00
2 erpah  Rp        1,000.00
3 iris  Rp        1,000.00
4 krokot kuning  Rp        1,000.00
5 Krokot merah  Rp        1,000.00
6 kucai mini  Rp        1,000.00
7 lavender lokal  Rp        1,000.00
8 Roelia pendek  Rp        1,000.00
9 Roelia tegak   Rp        1,000.00
10 Taiwan beauty  Rp        1,000.00